Record Detail Back
Kajian Terhadap Semen Portland Sebagai Material Berbahaya Bagi Pekerja Proyek Konstruksi
Dalam membangun sebuah bangunan, material semen adalah salah satu material yang paling penting dan sering digunakan. Tapi di lain sisi semen juga memiliki dampak negatif bagi orang yang terpapar terutama bagi pekerja konstruksi. Penelitian proyek akhir ini bertujuan untuk melakukan kajian terhadap debu material semen Portland sebagai material yang dapat membahayakan kesehatan pekerja, terutama pembantu tukang dan tukang batu. Penelitian ini diharapkan dapat memperlihatkan apa saja risiko-risiko yang dapat timbul bila terpapar debu semen Portland dan menumbuhkan kesadaran bagi masyarakat terhadap bahaya dari penggunaan semen Portland. Penelitian ini menggunakan metode Triangulated Studies, dimana penelitian ini dimulai dengan mengumpulkan teori-teori sebagai data sekunder penelitian yang berasal dari studi literatur. Setelah melakukan studi literatur, dilanjutkan dengan melakukan wawancara dengan ahli-ahli untuk memenuhi kebutuhan data penelitian kualitatif. Selanjutnya, dilakukan survei lapangan untuk pengumpulan data penelitian kuantitatif. Data yang didapat dari penelitian kuantitatif adalah rata-rata waktu pekerja terpapar semen dalam kurun waktu 30 menit. Kemudian data dianalisis menggunakan rumus-rumus berdasarkan asumsi-asumsi yang didapat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa memang ada risiko yang dapat timbul dari paparan debu semen Portland, dimulai dari penyakit-penyakit dan gangguan sistem tubuh yang berisiko timbul, sampai expert judgement mengenai hasil analisis data gabungan. Dengan demikian, hasil dari penelitian proyek akhir ini layak untuk menjadi pertimbangan dan wawasan bagi masyarakat dan pelaku-pelaku industri konstruksi.
Pranata, Yos Hadi - Personal Name
Batch 2
NONE
Text
Indonesia
Podomoro University
2019
Jakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...